Jumat, 28 Juli 2023 – 10:23 WIB
Jakarta – Nama Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar alias Cak Imin masuk ke dalam lima besar kandidat bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk bakal calon presiden (capres) PDIP Ganjar Pranowo.
Baca Juga :
Beberkan Data Dukungan ke Prabowo, Gerindra: Tak Semua Rakyat Terpengaruh Modus Politisasi HAM
Waketum PKB Jazilul Fawaid mengatakan, pihaknya tak bisa menolak maupun melarang PDIP memasukkan nama Cak Imin. Sebab, nama-nama yang masuk bursa cawapres itu sudah melalui pertimbangan di internal PDIP.
“Itu kan haknya PDI Perjuangan untuk menyebut siapa saja kandidat-kandidat (cawapres Ganjar). Kami pun juga masa langsung ‘enggak, enggak’, apa juga alasannya?” kata Jazilul kepada wartawan, Jumat, 28 Juli 2023.
Baca Juga :
Golkar Makin Dekat ke PDIP Sampai Bentuk Tim Teknis, Nasib KIB?
Puan Maharani-Muhaimin Iskandar
Lain halnya, jika Cak Imin telah dipastikan menjadi calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto. Jazilul bahkan menegaskan, Cak Imin tak akan menerima tamu bahkan lamaran cawapres dari partai lain jika sudah dideklarasikan menjadi cawapres Prabowo.
Baca Juga :
Jokowi Lengket dengan Prabowo, Sekjen PDIP: Presiden Harus Lengket Dengan Menterinya
“Kecuali, sudah ada kesepakatan, Pak Prabowo (calon) presiden dan Pak Muhaimin cawapres, ‘kok masih terima tamu, masih terima lamaran, itu dalam fatsun dan etika PKB enggak masuk’,” tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku, dirinya serius saat menyampaikan pernyataan soal nama Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin masuk lima besar kandidat cawapres Ganjar Pranowo. Hal itu ditegaskan Puan usai menyambangi Cak Imin di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan, Kamis, 27 Juli 2023.
Halaman Selanjutnya
Adapun pernyataan soal cawapres Ganjar itu disampaikan Puan selepas menghadiri acara hari lahir (harlah) ke-25 PKB di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.
Quoted From Many Source